Cara Transit Pesawat – Bepergian menggunakan pesawat memang memberikan banyak kemudahan. Salah satunya adalah waktu tempuh yang lebih cepat dibandingkan perjalanan darat.
Namun, ada beberapa rute perjalanan mengharuskanmu berpindah pesawat terlebih dahulu sebelum sampai tujuan.
Nah, proses perpindahan pesawat ini disebut dengan transit. Bagi kamu yang belum pernah, tenang saja, ada beberapa tips jitu biar kamu nggak salah langkah. Yuk, simak!
Baca juga:
- Tata Cara Naik Pesawat Pertama Kali Bagi Pemula
- Daftar Negara Bebas Visa Terbaru Untuk Paspor Indonesia
- Cara Membuat Paspor Online Terbaru, Lengkap dengan Biayanya
Cara Transit Pesawat buat Sobat tiket, Ikuti Tips Mudahnya!
Ada 2 macam transit pesawat yang perlu kamu ketahui, yakni transit satu maskapai dan beda maskapai. Nah, biar transit pesawatmu berjalan mulus, ikuti semua tips jitu berikut ini ya. Dijamin mudah banget, kok!
Cara Transit Pesawat Satu Maskapai

Berikut adalah cara mudah untuk transit pesawat dengan maskapai yang sama!
1. Lapor Saat Check In
Saat melakukan check in di bandara awal, sobat tiket perlu lapor ke petugas bahwa akan mengambil penerbangan transit. Ini dilakukan supaya bagasi kamu nggak diturunkan saat tiba di bandara transit.
2. Dapatkan Boarding Pass Lengkap
Dalam penerbangan transit, sobat tiket akan mendapatkan 2 lembar boarding pass ketika check in. Yang pertama untuk terbang ke bandara transit, dan yang kedua untuk terbang ke bandara tujuan akhir kamu. Pastikan kedua boarding pass ini disimpan dengan baik, ya!
3. Ketahui Prosedur Transit Pesawat
Umumnya ada 3 prosedur untuk melakukan transit pesawat dengan maskapai yang sama, yaitu:
- Transit tanpa perlu turun dari pesawat.
- Transit dengan armada pesawat yang sama. Penumpang turun dan diarahkan ke ruang tunggu, sampai akhirnya diminta naik kembali ke pesawat yang sama.
- Transit dengan armada pesawat yang berbeda. Penumpang turun dengan membawa barang bawaan dari kabin dan pindah ke pesawat berbeda.
Untuk tau prosedur transit apa yang harus kamu lakukan, sobat tiket perlu memperhatikan setiap pengumuman yang disampaikan oleh awak kabin saat terbang dari bandara awal menuju bandara transit.
Jika prosedur yang harus kamu lakukan adalah poin ketiga, yaitu turun dengan membawa barang bawaan dan berganti pesawat, kamu bisa simak cara selanjutnya, ya!
4. Siapkan Boarding Pass di Bandara Transit
Bagi sobat tiket yang diharuskan turun dan berganti pesawat, kamu perlu menyiapkan boarding pass baru, yaitu untuk terbang ke bandara akhir tujuan kamu. Simpan boarding pass tersebut untuk nanti diberikan ke petugas saat akan berangkat.
5. Tunggu di Bandara Transit
Setelah menyiapkan boarding pass, kamu bisa masuk ke ruang tunggu. Perhatikan nomor gate yang tertera di boarding pass atau papan pengumuman, dan tunggu instruksi petugas untuk memasuki pesawat.
Cara Transit Pesawat Beda Maskapai

Selanjutnya, ada juga transit penerbangan dengan maskapai yang berbeda. Untuk ini pastinya sobat tiket perlu lebih teliti dan sat set. Yuk, simak biar penerbanganmu lancar jaya!
1. Pastikan Durasi Waktu Transit
Untuk transit pesawat beda maskapai, pastikan kamu mengetahui dengan teliti durasi transit penerbanganmu kali ini. Durasi tersingkat mencapai 1-2 jam, dan yang lama hingga belasan jam lebih.
Jika durasi transit sangat singkat, sobat tiket perlu menyiapkan berbagai dokumen penting dari awal dan sigap turun dari pesawat.
2. Ambil Bagasi
Sobat tiket bisa segera mengambil bagasi sesaat setelah tiba di bandara transit. Lalu, jangan sungkan untuk menanyakan informasi ke petugas seputar prosedur transit berikutnya agar kamu nggak ketinggalan pesawat.
3. Check In & Tunggu
Setelah semua barang bawaan ada di tangan, lakukan check in untuk penerbangan berikutnya.
Selanjutnya, tunggu di gate yang tertera di boarding pass atau papan pengumuman supaya sobat tiket lebih mudah untuk masuk ke pesawat berikutnya.
Lalu, Gimana Nih Kalau Tertinggal Pesawat?

Nah, meski sudah mempersiapkan dengan baik, permasalahan ketinggalan pesawat memang harus sobat tiket persiapkan solusinya.
Apabila kejadian kurang menyenangkan ini terjadi, jangan panik! Kamu bisa segera menghubungi maskapai untuk mencari solusi terbaik.
Umumnya, apabila kejadian tertinggal pesawat akibat kesalahan maskapai, ada bentuk pertanggungjawaban yang bisa kamu dapatkan. Beberapa masalah seperti pesawat delay dan durasi transit terlalu pendek misalnya.
Kamu akan diarahkan ke penerbangan selanjutnya apabila terdapat kursi kosong yang bisa kamu tempati. Jadi, jangan malu bertanya, dan segera cari solusinya ketika terjadi hal yang nggak diinginkan ya, sobat tiket!
Wah, Jadi Makin Percaya Diri Nih Liburan ke Destinasi Jauh Sekalipun!
Begitulah cara transit pesawat beda maskapai ataupun dengan maskapai yang sama. Mudah, bukan? Nah, kalau udah percaya diri, kini saatnya tentukan destinasi tujuan dan pesan tiket pesawat hemat di tiket.com!
Jangan lupa gunakan kode promo spesial di bawah biar makin untung, ya!
Pesawat Internasional : TERBANGINT
Pesawat Domestik : TERBANGDOM
mau ke mana? semua ada tiketnya!