Halo sobat tiket, sudah siapkah kamu untuk berlibur di momen akhir tahun atau malah masih bingung mau nentuin destinasi liburannya? Kalau kamu sedang cari rekomendasi destinasi yang menarik, coba deh berlibur ke Balikpapan.
Balikpapan merupakan salah satu kota yang memiliki daya tarik untuk dijelajahi lebih jauh. Apalagi wisata alamnya, hmm mampu menghipnotis matamu dalam sekejap! Karena itu, inilah saat yang tepat untuk jelajah pesona alam Balikpapan yang menawan.
Baca juga:
PESAN TIKET PESAWAT KE BALIKPAPAN DI SINI!
Temukan Keindahan Kota Balikpapan, Bikin Nggak Sabar Buat Liburan!
Banyak sekali pilihan destinasi cantik dan juga menarik yang bisa temui di Balikpapan. Ada apa aja destinasinya? Simak terus artikel ini sampai akhir, ya!
1. Pantai Lamaru

Destinasi pertama yang bisa kunjungi jika kamu berlibur ke Balikpapan adalah Pantai Lamaru. Setibanya di tempat ini, kamu akan langsung disambut oleh pemandangan cantik pepohonan cemara yang berada di sepanjang pinggir pantai. Pohon ini sengaja ditanam memang untuk membuat suasana jauh lebih sejuk, jadi turis bisa betah berlama-lama di pantai ini.

Pantai ini termasuk salah satu tempat wisata yang ramah keluarga loh, sobat tiket. Karena ombak di sini terbilang cukup tenang, jadi sangat aman untuk bermain air di area ini. Selain itu, di sini kamu juga bisa berkemah untuk menghabiskan malam di bawah taburan bintang yang cantik. Eits, nggak cuma itu, di kawasan ini juga kamu bisa mampir ke penangkaran buaya muara juga, seru abis!
Harga tiket masuk: Rp15.000/orang*
Hari & jam buka: Setiap hari, 08.00 – 17.30 WITA
Alamat: Jl. Mulawarman, Lamaru, Balikpapan Tim., Kota Balikpapan, Kalimantan Timur (cek di Google Maps)
2. Pantai Melawai

Kalau kamu mampir ke pantai biasanya kamu akan menemukan hamparan pasir yang luas banget kan? Nah, berbeda dengan Pantai Melawai, di sini kamu akan disuguhkan dengan pemandangan air lautnya dan juga batu karangnya yang menyerupai bukit yang dikenal dengan nama pulau babi.

Keindahan alam dari pantai ini nggak cuma itu aja, sobat tiket. Salah satu hal yang membuat destinasi ini ramai dan terkenal oleh para wisatawan adalah cantiknya panorama matahari saat terbenam. Mungkin terdengar biasa aja, tapi Pantai Melawai inilah yang memiliki sudut pandang terbaik saat menyaksikan sunset dibandingkan dengan pantai lainnya yang berada di Kalimantan Timur. Jadi, jangan sampai kelewatan dengan momen cantiknya, ya.
Harga tiket masuk: Gratis
Hari & jam buka: Setiap hari, 24 jam
Alamat: Jl. Pelabuhan Semayang, Prapatan, Balikpapan Kota, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur (cek di Google Maps)
3. Bukit Bangkirai

Pesona alam Balikpapan nggak sampai situ aja, kali ini kamu bisa coba mengunjungi Bukit Bangkirai, kawasan wisata yang memiliki hutan tropis. Daya tarik dari bukit ini jelas sekali view pemandangan alamnya yang tiada duanya. Di area ini kamu akan dikelilingi oleh banyaknya pepohonan yang membuat suasana dan udaranya jadi lebih sejuk dan juga nyaman.

Menariknya lagi, di sini kamu bisa melintasi canopy bridge atau jembatan gantung yang selalu jadi buruan para pengunjung saat ke sini. Spot ini cocok banget buat kamu melihat lebih jelas panorama alam Bukit Bangkirai dari ketinggian 64 meter. Namun, perlu diingat ya, untuk menaiki jembatan ini kamu harus didampingi oleh penjaganya.
Selain itu, bukit ini juga memiliki flora dan fauna yang beragam. Bahkan, terdapat pohon langka juga yang bisa kamu temukan seperti Keruing, Meranti Merah, Kempas Merah, dan Ulin. Sudah bisa kebayang kan betapa asri dan nyamannya destinasi ini?
Harga tiket masuk: Rp10.000/orang
Hari & jam buka: Setiap hari, 07.30 – 17.00 WITA
Alamat: Jl. Karya Merdeka, Semboja, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (cek di Google Maps)
4. Pantai Banua Patra

Masih ada lagi nih pesona alam yang bisa kamu temukan di Balikpapan. Ayo mampir ke Pantai Banua Patra dan lihat sendiri betapa mengagumkannya tempat ini. Kalau kamu cari tempat yang jauh dari kebisingan, maka pantai ini bisa jadi pilihan. Suasananya yang cukup sepi ditambah dengan pepohonan yang rimbun, bikin momen refreshing kamu jadi makin lengkap.

Bagi pecinta fotografi, pantai ini merupakan destinasi terbaik untuk diabadikan setiap sisinya. Apalagi kalau sudah memasuki sore hari, kamu bisa mendapatkan hasil foto yang estetik ditemani langit yang berwarna jingga yang sangat cantik. Oh iya, perlu kamu ingat ya, kalau dipantai ini kamu tidak dianjurkan untuk berenang atau beraktivitas di area airnya, karena banyak sekali bebatuan besar di sana.
Harga tiket masuk: Gratis
Hari & jam buka: Setiap hari, 24 jam
Alamat: Jl. Jenderal Sudirman, Prapatan, Balikpapan Kota, Balikpapan, Kalimantan Timur (cek di Google Maps)
5. Hutan Pinus Samboja

Butuh tempat wisata yang nggak ngebosenin? Kamu bisa nih cobain mampir ke Hutan Pinus Samboja. Tempatnya sejuk, tenang, udaranya segar, energinya juga jadi terasa jauh lebih positif ketika berlabuh ke sini. Kamu bisa menikmati suasananya sambil berkeliling dan ditemani oleh kicauan burung. Destinasi ini cocok banget buat kamu yang sedang berlibur bersama keluarga.

Di hutan ini juga kamu bisa melakukan berbagai aktivitas seru, salah satunya adalah mengunjungi sebuah menara yang menjulang tinggi di kawasan tersebut. Cobalah naik sampai ke puncaknya dan saksikan pemandangannya yang sangat menawan. Jangan lupa bawa kameramu, karena banyak spot kece yang bisa kamu manfaatkan untuk berfoto ria.
Harga tiket masuk: Gratis
Hari & jam buka: Setiap hari, 07.30 – 18.00 WITA
Alamat: Jl. Samboja, Muara Jawa, Handil, Tanjung Harapan, Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (cek di Google Maps)
Ayo Telusuri Balikpapan Bersama tiket.com!
Masih banyak lagi pesona alam di Balikpapan yang masih bisa kamu telusuri. Makanya, kalau kamu penasaran, kamu bisa langsung ajak kerabat dan keluarga kamu liburan ke Balikpapan sekarang.
SAATNYA LIBURAN KE DESTINASI IMPIAN!
Tenang aja, semua sekarang jadi murah karena ada fitur Jaminan Harga Termurah, nggak ada alasan lagi buat nggak liburan. Nemu yang lebih murah? Diganti 2x lipat dari selisih harga berupa tiket points! Beli tiketmu sekarang dan bulatkan tiketmu!
mau ke mana? semua ada tiketnya!
*Informasi valid saat artikel ini ditulis. Harga dan ketentuan lainnya dapat berubah sewaktu-waktu.